Nokia Life Tools adalah aplikasi yang ditanam di ponsel-ponsel Nokia untuk mengatasi kesenjangan informasi, khususnya bagi masyarakat yang tinggal di daerah pinggiran atau pedesaan. Karena untuk masyarakat pedesaan, layanan yang disediakan di Nokia Life Tools utamanya adalah informasi pertanian. Seperti info-info tips bercocok tanam, cuaca dan berita-berita lokal seputar pertanian.
"Menyusul kesuksesan Nokia Life Tools di India, dimana penggunanya memperoleh manfaat dari informasi penting yang dikirim langsung ke ponsel mereka, Kami senang dapat membawa layanan ini untuk masyarakat Indonesia," ujar Jawahar Kanjilal, global head of Nokia Life Tools, emerging markets, Nokia, di acara peluncuran yang digelar di Hotel Intercontinental, Jakarta.
Pada ponsel Nokia yang sudah ditanami aplikasi ini, pengguna tinggal mengisi kode pos wilayah tempat tinggalnya untuk mendaftar. Lalu Nokia Life Tools akan menawarkan pilihan informasi jenis tanaman apa yang dibutuhkan. Pengguna boleh memilih maksimal tiga jenis tanaman. Pendaftaran kode pos ini penting agar layanan ini mengirimkan informasi yang sesuai domisili pengguna.
Setelah mengirim kode pos, layanan ini akan mengirimkan informasi soal harga, tips bercocok tanam, dan berita seputar pertanian lewat pesan di ponsel pengguna. Untuk menyediakan informasi pertanian ini, Nokia bekerjasama dengan Departemen Pertanian RI, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan sejumlah mitra industri lain.
Layanan yang disediakan Nokia Life Tools ini berbasis message atau pesan, dan bukan berbasis internet. Informasi akan dikirim via SMS, namun tidak masuk ke inboks pesan biasa, melainkan lewat inboks yang disediakan di antarmuka aplikasi ini. Biaya layanan dimulai dari Rp.1.000 perharinya, tergantung layanan yang dibutuhkan.
Tak hanya informasi pertanian, Nokia Life Tools juga menyediakan informasi pendidikan dan hiburan. Fitur-fitur layanan pendidikan yang disediakan antara lain Bahasa Inggris, pengetahuan umum dan persiapan ujian. Adapun layanan hiburan meliputi berita, musik, komik, humor, astrologi, dan resensi film.
Karena berbasis message, layanan ini tidak mensyaratkan ponsel yang telah dilengkapi fasilitas GPRS. Ponsel-ponsel low-endpun bisa digunakan.
Related Post:
Aplikasi
- 101 Kisah Teladan
- Ramadhan Pocket Guide
- Wasolim
- Aplikasi Khusus Bantu Tangkap Pencuri Ponsel
- Paul Si Gurita Meramal di iPhone
- Vuvuzela di iPhone
- Aplikasi Informasi Gempa, Gempa Loka
- Cinema 21
- Skreeky, Chat Berbasis Audio
- Gempur BlackBerry Messaging, Nokia Duet dengan Microsoft
- Aplikasi iPhone jadi Alarm Makanan
- Push Mail Client: Emoze Push Mail Client
- Push Mail Client: Seven Push Mail Client
- Funny Face, Aplikasi Anti Cemberut
- Anti Mosquito, Aplikasi Pengusir Nyamuk
- Aplikasi Scanner Untuk Mendeteksi Virus H1N1
- 360Ting, Pemutar Musik Asal Cina
- Ekstrak File zip Dengan Jzipman
- Mobile Paint 1.2, Editing Gambar di Ponsel
- Vlingo for Symbian
- Fake Antivirus, Antivirus Palsu Untuk Menjahili Teman
- Facewarp, Aplikasi Pengubah Wajah!
- Perbaiki Celah, Nokia Ovi Suite 2.1.1 Siap Diunduh
- Chords, Panduan Belajar Gitar di Layar Sentuh
0 Responses to Nokia Life Tools