Masih ingat iklan BlackBerry 3 yang menjadikan Agnes Monica sebagai dutanya? Agnes dengan lantang menantang siapapun bakal jadi pacarnya jika tarif langganan BlackBerry-nya lebih murah dari yang digunakannya itu, Rp 88 ribu per bulan.
Tantangan Agnes rupanya dijawab XL sebagai pesaing 3 dengan mengeluarkan paket langganan BlackBerry sebesar Rp 75.000 per bulan. Tapi, jangan buru-buru ngebet menjadi pacar Agnes selamanya karena tarif tersebut hanya selama masa promosi.
Director of Commerce XL Joy Wahjudi dalam siaran persnya, Selasa (30/3/2010), menyatakan, program promo itu tersedia dalam dua pilihan, yaitu paket layanan BlackBerry One yang tarifnya hanya Rp75.000/bulan (30 hari) dan layanan BlackBerry Gaul hanya Rp 25.000/bulan. Kedua layanan tersebut hanya berlaku bagi pembeli handset BlackBerry tipe tertentu.
Menurut dia, program promo layanan BlackBerry One menyediakan fasilitas email, browsing, chatting, facebook sepuasnya bagi pelanggan dan hanya bisa dinikmati oleh para pelanggan yang melakukan pembelian bundling dengan handheld BlackBerry Bold 9700 Smartphone.
Sementara BlackBerry Gaul khusus ditujukan untuk mendukung kegiatan percakapan (chatting) serta bersosialisasi di jejaring sosial melalui fitur layanan messaging antarpenggunanya. Fitur-fitur layanan yang disediakan bagi pengguna/pelanggan di antaranya adalah Facebook, mySpace, Yahoo Messenger, MSN, Google Talk, serta BlackBerry Messenger. Sementara untuk fitur layanan browsing serta e-mail tidak dapat dipergunakan. Paket promo BlackBerry Gaul ini hanya bisa dinikmati oleh pelanggan yang melakukan pembelian bundling dengan handheld BlackBerry Curve 8520 Smartphone.
"Semua program promo tersebut berlaku tiga bulan mulai 30 Maret hingga 30 Juni 2010," katanya. Setelah registrasi, katanya, maka pelanggan berhak mendapatkan tarif promo selama enam bulan sejak pertama kali registrasi di periode tiga bulan tersebut. Jadi, hanya enam bulan pacar Agnes Monica ya kecuali XL menurunkan tarif langganan BlackBerry ke semua pengguna agar lebih murah dari 3.
Related Post:
- Ponsel Sony Ericsson Playstation Siap Rilis
- Penjualan Symbian Melampaui Android
- Nokia Diterpa Pukulan Ganda
- Awas! Aplikasi Berbahaya di Android Market
- Bakteri Ponsel 18 Kali Lebih Banyak Ketimbang di Toilet
- Microsoft Tunjuk 5 Vendor Ponsel Windows Phone 7
- Ponsel Paling Ringan di Dunia
- Sony Ericsson Android Bisa 'Berbahasa Daerah'
- Android Ubah Nasib Sony Ericsson
- Persaingan Harga Ponsel Lokal Semakin Mengerikan
- Hanya 34% yang Ingin Gunakan Smartphone Nokia
- Virus Baru Intai OS Symbian
- Sony Ericsson Shakira
- Ini Dia "Upgrade" Penting Android 2.2 Froyo
- Nokia Mengaku Kalah
- Samsung Hadirkan Ponsel Layar 3 Dimensi
- Prosesor Atom Kian Tangguh di Ponsel
- Gempur BlackBerry Messaging, Nokia Duet dengan Microsoft
- Nokia X2 Ponsel Musik Ekonomis
- BlackBerry OS 6 Dirilis Kuartal 3
- Ponsel Non QWERTY Jadi Incaran BlackBerry
- Dua Ponsel Rahasia Dell Bocor
- Jumlah Pelanggan BlackBerry Naik Turun
- Xperia dan Vivaz Selamatkan Sony Ericsson
- Arti Seri Ponsel Sony Ericsson
- Tarif Mobile Broadband Indonesia Termurah di Dunia
- Pengguna Internet Melonjak 682% per Tahun
- 5 Hal Buruk Facebook
- Setahun Lagi, Dunia Kehabisan Alamat IP
- simPati Freedom Raih 2.500 Aktivasi/Jam
- Tips Lindungi Akun YM & Facebook dari Pembajakan
- Kiat Menangkal Konten Seksual di Ponsel Anak
- Kumpulan Ponsel Unik nan Aneh
- Operator SMS Gratis Bakal 'Nangis Bombay'
- 10 Ciri Pecandu Jejaring Sosial
- Riset AVG: 40 Persen Situs Jahat Dunia dari AS
- Google Jadi Nama Pulau
- 10 Fakta Penting Tentang Keamanan Internet
- Penerapan Teknologi 4G/LTE Terkendala Frekuensi
- Tips Aman Bergaul di Facebook
- BTS Tenaga Surya Terbukti Menjanjikan
- Hacker Bobol Cip Teraman Buatan Infineon
boleh tau caranya membuat buku tamu kykpunyamu ? ajarin tutorialnya dong...trims